BANDAR LAMPUNG (BAROMETER): MotoGP Jerman 2022 yang digelar di Sirkuit Sachsenring, Minggu (19/6/2022) malam WIB berlangsung seru. Fabio Quartararo keluar sebagai juara usai menjadi yang tercepat di 30 lap, Francesco Bagnaia crash di awal balapan.
Saat start Francesco Bagnaia berada di pole alias posisi terdepan diikuti Fabio Quartararo, Johann Zarco, Aleix Espargaro, dan Fabio Di Giannantonio di posisi lima terdepan.
Start dimulai! Bagnaia mencoba pertahankan posisi di depan. Quartarao langsung menyalip di tikungan pertama! Juara musim lalu ini terus bertahan di posisi terdepan dibayangi Bagnaia dan dibuntuti Aleix Espargaro di posisi ketiga dan Zarco di posisi ke empat.
Lap kedua, Pecco coba menyalip El Diablo di tikungan prtama. Quartararo sempat tersalip tapi sedetik kemudian menyalip lagi dari posisi dalam.
Lap keempat, Bagnaia terjatuh! Pecco jatuh di tikungan ketiga dan tidak bisa melanjutkan balapan. Bukan hanya Bagnaia, Joan Mir juga ikut terjatuh di tikungan pertama.
Di lap ketujuh, Johann Zarco mampu menyalip Aleix Espargaro untuk berada di posisi kedua. Namun, bencana buat Takaaki Nakagami dan Alex Marquez, mereka terjatuh di sektor tiga.
Memasuki lap ke-10, Fabio Quartararo semakin menjauh dengan menjaga jarak 1,241 detik lebih cepat dari Johann Zarco. Sedangkan Alex Espargaro di posisi ketiga dan Maverick Vinales ada di posisi keempat.
Pada lap ke-15, Jack Miller mulai merangsek ke empat besar dengan selisih hanya 0,766 detik dari Vinales. Sementara itu, Johann Zarco semakin meninggalkan Aleix Espargaro di peringkat ketiga dengan selisih 3,996 detik.
Memasuki lap 18 Jack Miller berhasil menyalip Vinales untuk berada di posisi keempat, dan coba mengejar Aleix Espargaro di posisi ketiga.
Kesalahan dilakukan Aleix Espargaro di lap ke-27. Dia harus kehilangan posisi ketiga dan direbut Jack Miller akibat terlalu melebar di tikungan pertama.
Hingga akhir balapan posisi tidak berubah. Pembalap Yamaha Fabio Quartararo jadi yang tercepat di Sirkuit Sachsenring diikuti Johann Zarco di tempat kedua dan Jack Miller melengkapi podium dengan finis di peringkat ketiga.
Berikut Hasil Balapan MotoGP Jerman 2022:
- Fabio Quartararo – Monster Yamaha (YZR-M1) 41m 12.816s
- Johann Zarco – Pramac Ducati (GP22) +4.939s
- Jack Miller – Ducati Lenovo (GP22) +8.372s
- Aleix Espargaro – Aprilia Racing (RS-GP) +9.113s
- Luca Marini – Mooney VR46 Ducati (GP22) +11.679s
- Jorge Martin – Pramac Ducati (GP22) +13.164s
- Brad Binder – Red Bull KTM (RC16) +15.405s
- Fabio Di Giannantonio – Gresini Ducati (GP21) +15.851s
- Miguel Oliveira – Red Bull KTM (RC16) +19.740s
- Enea Bastianini – Gresini Ducati (GP21) +21.611s
- Marco Bezzecchi – Mooney VR46 Ducati (GP21) +23.175s
- Raul Fernandez – KTM Tech3 (RC16) +26.548s
- Franco Morbidelli – Monster Yamaha (YZR-M1) +29.014s
- Andrea Dovizioso – WithU Yamaha RNF (YZR-M1) +30.680s
- Remy Gardner – KTM Tech3 (RC16) +30.812s
- Stefan Bradl – Repsol Honda (RC213V) +52.040s. (AK)
Discussion about this post