BAROMETER.ID – Ikan nila belakangan menjadi salah satu favorit masyarakat untuk dikonsumsi. Rasanya yang enak dan gurih dengan tekstur daging yang lembut membuat ikan air tawar ini semakin menjadi primadona.
Kali ini kita akan mengolah ikan nila (mujair) di rumah dengan rasa masakan restoran. Untuk emak-emak yang biasa membuat masakan spesial di akhir pekan olahan yang satu ini layak dicoba. Dijamin masakan ini akan membuat keluarga makin kompak.
Bahan-bahan
1 kg ikan nila segar (pilih yang ukuran besar)
Tepung maizena (1 sdm)
Bawang merah (4 siung) cincang halus
Bawang putih (2 siung) cincang halus
Bawang bombay (1/2 siung) iris tipis
Cabe keriting (3 buah) iris serong
Cabe rawit (4 buah) dibelah
Wortel (1 bh)
Nanas kupas (100 gram) potong-potong
Tomat (1 bh) diiris
Saos tomat (5 sdm)
Saos sambal 3 sdm)
Saori saos tiram
Garam (1 sdt)
Penyedap (secukupnya)
Gula (2 sdt)
Jeruk nipis (2 bh diambil airnya)
Daun bawang (2 bt dirajang)
Air secukupnya
Cara Membuat
1. Bersihkan ikan nila yang akan dimasak; buang sisik, isi perut dan insangnya. Lalu marinasi dengan jeruk dan garam selama 10 menit untuk menghilangkan bau amis.
2. Siapkan wadah kering, masukkan ikan ke wadah kering dan baluri dengan tepung maizena.
3. Siapkan wajan di atas kompor, lalu tuang minyak. Goreng ikan hingga kecoklatan dan tiriskan.
4. Siapkan wajan dan panaskan minyak. Tumis bawang hingga harum. Lalu masukkan cabe, tumis hingga layu, kemudian masukkan wortel.
5. Masukkan saos tomat, sambal dan saori sesuai dengan selera. Agar saos tercampur rata, sebaiknya adonan saos dibuat terpisah dan diaduk hingga rata, setelah itu masukkan ke wajan.
6. Tuang air ke wajan dan biarkan hingga mendidih, kemudian masukkan garam, penyedap, dan gula.
7. Buat larutan maizena lalu tuang sedikit demi sedikit ke kuah hingga kekentalan sesuai yang diinginkan.
8. Jika kekentalan kuah sudah sesuai yang diinginkan, cicip rasanya, lalu matikan matikan kompor.
9. Ikan nila yang telah digoreng ditata di piring, kemudian tuang kuah asam manis ke atasnya sedikit demi sedikit secara merata.
Nyammmm….Nah, Ikan Nila Asam Manis siap dihidangkan. Jangan lupa santap dengan nasi hangat bersama keluarga. Silahkan mencoba, buat akhir pekanmu makin spesial.
Jangan lupa siapkan lalapan biar santap akhir pekan makin berselera. (barometer).
Discussion about this post