LAMPUNG SELATAN (lampungbarometer.id): Sebanyak 991 warga Pulau Sebuku dan Pulau Sebesi yang dievakuasi menggunakan KMP Jatra 3, Rabu (26/12) tiba di Dermaga Lima Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan. Dengan sigap Tim Gabungan Tanggap Darurat Bencana yang disiagakan segera mengevakuasi 991 orang dari Pulau Sebuku dan Pulau Sebesi dalam keadaan selamat. Selanjutnya para pengungsi akan ditampung di tenda tenda darurat yang berada di lapangan Tenis Indoor Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan.
Discussion about this post